SEJARAH DAN MAKNA LOGO​

SEJARAH PSC INDONESIA

2010

Pertamina membentuk Komite Manajemen Sistem

2014

Berganti nama menjadi Komite PSC (Pertamina Standardization & Certification)

2015-2016

Proses Akreditasi PSC (Pertamina Standardization & Certification) oleh KAN (Komite Akreditasi Nasional)

2017

Akreditasi PSC oleh KAN

2018

PSC berubah menjadi salah satu Fungsi di PT Pertamina (Persero) yang berada dibawah VP Quality System. PSC melakukan audit Surveillance 1 oleh KAN

2019

PSC melakukan audit Surveillance 2 oleh KAN

2020

PSC menyiapkan proses Akreditasi ISO 14001: 2015 dan ISO 45001:2018. PT Pertamina (Persero) melakukan perubahan organisasi sehingga PSC tidak lagi menjadi Fungsi tetapi sebagai tim ADHOQ

2021

PSC mendaftar ke KAN untuk skema reakreditasi ISO 9001:2015 dan Akreditasi ISO 14001:2015 dan ISO 45001:2018

2022

PSC mematuhi regulasi akreditasi terkait dengan imparsialitas. Pengajuan ulang terkait akreditasi PSC untuk skema ISO 14001 & ISO 45001 serta perluasan ruang lingkup ISO 9001

2023

PSC mendapatkan akreditasi KAN untuk skema ISO 14001 & ISO 45001 serta perluasan ruang lingkup, disertai dengan penambahan pelanggan PSC

2024

Terdapat potensi menimbulkan benturan kepentingan dalam kegiatan sertfikasi, maka untuk terus menjaga aspek imparsialitas sebagai lembaga sertifikasi sistem manajemen, dilakukan pengalihan kegiatan sertifikasi PSC dari PT Pertamina (Persero) ke PT Adi Askara Bumi (anak usaha dari Pertamina Foundation).

2025

PSC (Pertamina Standardization & Certification) melakukan rebranding menjadi PSC INDONESIA

MAKNA LOGO PSC INDONESIA

  1. Logo dasar PSC sebagai identitas Lembaga Sertifikasi PSC Indonesia
  2. Lambang daun menggambarkan aspirasi organisasi untuk senantiasa bergerak ke depan, maju dan progresif. Penggunaan logo berwarna merah memiliki arti keuletan dan ketegasan serta keberanian dalam menghadapi berbagai macam kesulitan.
  3. Simbol checklist melambangkan sesuatu yang benar, serta menjelaskan bahwa PSC senantiasa mengikuti dan mematuhi nilai-nilai yang ada dalam sistem manajemen standar. Sedangkan checklist yang melampaui batas menandakan PSC adalah organisasi yang bersifat visioner melangkah maju ke depan.
  4. Simbol “Obor” yang menyala melambangkan cahaya yang menerangi jalan untuk mencapai tujuan. Sesuai visi PSC, yaitu menjadi lembaga sertifikasi yang handal dan terpercaya di tingkat nasional dan misi dari PSC yaitu memberikan jaminan sertifikasi sesuai persyaratan nasional dan internasional dengan menjalankan prinsip keekonomian yang kuat dan keberlangsungan usaha.Merujuk pada makna penggunaan warna pertamina, warna hijau dengan posisi meruncing ke bawah memiliki arti sumber daya energi dengan wawasan lingkungan yang melambangkan pondasi yang kokoh. Serta warna biru dengan bentuk meruncing ke atas memiliki arti kekuatan, handal, dapat dipercaya dan bertanggung jawab.